1. Teori Big bang
Teori
big bang merupakan teori saintifik mengenai penciptaan atau kelahiran
alam semesta. Orang yang dipercaya sebagai pencipta teori big bang adalah
George Lemaitre, seorang ahli astronomi dari Belgia pada tahun 1920-an. Ia
menyatakan bahwa kira-kira 15 milyar tahun yang lalu semua materi di
angkasa menyatu dan memadat (terkondensasi) dengan ledakan ng hebat, kemudian
partikel-partikel dari zat itu bertaburan ke semua arah dan membentuk alam
semesta. Menurut teori tersebut, alam semesta ini telah diciptakan kira-kira 10
hingga 20 milyar tahun yang lalu. Ia terbentuk dari ledakan-ledakan kosmikyang
bertaburan ke seluruh arah di alam makrokosmos.